Bahaya PMS di Balik Perselingkuhan

Selasa, 05 Mei 2009

DR Boyke Dian Nugraha SpOG MARS mengungkapkan, setiap perselingkuhan dapat membawa konsekuensi. Salah satunya risikonya adalah berjangkitnya berbagai penyakit kelamin.

Saat ini kita sering menyaksikan imbas modernisasi, seperti banyak diulas di media massa di Ibu Kota yang mengekspos kecenderungan pria memiliki WIL (wanita idaman lain) ataupun wanita memiliki PIL (pria idaman lain) akibat kekecewaan maupun ketidakserasian yang dirasakan pasangannya.

Tanpa disadari, apa yang mereka perbuat merupakan gejala memprihatinkan karena di balik kenikmatan yang didapat dapat merusak kesehatan organ reproduksi.

Bahkan, mengancam kehidupannya karena berpotensi terkena penyakit menular seksual (PMS). “Sebut saja gonore, sifilis, herpes, klamidia, dan yang paling menakutkan adalah terinfeksi virus HIV penyebab AIDS,” tandas Boyke.


Sumber: http://sahruldjamuddin.wordpress.com/

0 comments

Posting Komentar